HeadlineNews

PLN Siaga Nataru, Pasokan Listrik Dipastikan Aman dan Andal

257
×

PLN Siaga Nataru, Pasokan Listrik Dipastikan Aman dan Andal

Share this article
Foto: PT PLN (Persero) UP3 Banyuwangi

KABARENERGI.COM – Dalam rangka memastikan keandalan pasokan listrik selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, PT PLN (Persero) UP3 Banyuwangi menggelar Apel Siaga Natal dan Tahun Baru (Nataru). Kegiatan ini diikuti jajaran manajemen, pegawai, serta personel teknis, dan dilaksanakan secara hybrid yang terhubung langsung dengan jajaran pimpinan PT PLN (Persero), Senin (15/12/2025).

Apel siaga tersebut menjadi bentuk kesiapan PLN dalam memberikan layanan kelistrikan yang andal, seiring meningkatnya aktivitas masyarakat pada momen akhir tahun. Selama masa siaga, PLN menyiagakan personel selama 24 jam yang didukung peralatan operasional serta sistem pengamanan jaringan guna meminimalisir potensi gangguan kelistrikan.

Scroll kebawah untuk lihat konten
Advertisement

Assistant Manager Jaringan Distribusi PLN UP3 Banyuwangi, Dwi Sudjarwadi, menyampaikan bahwa kondisi sistem kelistrikan di wilayah Banyuwangi saat ini berada dalam keadaan siap dan aman.

“Sistem kelistrikan UP3 Banyuwangi memiliki daya mampu sebesar 360 MVA, dengan beban puncak mencapai 261 MW serta cadangan daya sebesar 99 MW. Masa siaga Natal dan Tahun Baru 2026 berlangsung mulai 15 Desember 2025 hingga 8 Januari 2026, dengan pengamanan difokuskan pada 19 titik objek vital,” ujarnya.

Pengamanan kelistrikan tersebut mencakup berbagai lokasi strategis yang menjadi pusat aktivitas masyarakat, di antaranya rumah ibadah, fasilitas transportasi, kawasan pemerintahan, fasilitas pertahanan, rumah sakit, serta destinasi wisata unggulan di Kabupaten Banyuwangi.

Untuk mendukung kesiapan tersebut, PLN UP3 Banyuwangi menurunkan sebanyak 212 personel. Mereka didukung sarana operasional berupa 20 unit mobil, 28 unit sepeda motor, serta 2 unit mobil Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB). Selain itu, disiagakan pula berbagai peralatan pendukung, meliputi 1 unit crane, 1 unit skylift, 3 unit UPS, 4 unit UGB, 1 unit UCKB, dan 9 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dengan total kapasitas 317 kVA.

Read  PLN UP3 Situbondo Pastikan Pasokan Listrik Andal Selama Perayaan Natal 2025

Sementara itu, Manager PLN UP3 Banyuwangi, Ediwan, menegaskan bahwa aspek Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) menjadi prioritas utama selama pelaksanaan masa siaga. Seluruh petugas di lapangan diimbau untuk selalu mengutamakan keselamatan kerja, terutama dalam menghadapi kondisi cuaca yang dinamis.

Selain kesiapan teknis, PLN UP3 Banyuwangi juga mengaktifkan posko siaga serta memastikan layanan pengaduan pelanggan berjalan optimal selama periode Nataru. Masyarakat dapat menyampaikan laporan gangguan maupun permohonan layanan kelistrikan melalui aplikasi PLN Mobile yang siap melayani selama 24 jam.

Melalui Apel Siaga Natal dan Tahun Baru ini, PLN UP3 Banyuwangi kembali menegaskan komitmennya untuk menyediakan pasokan listrik yang andal dan berkelanjutan, sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dan menyambut Tahun Baru dengan aman, nyaman, dan penuh kebahagiaan. (RPH)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News